-->
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi0EAIKwCOewMUoWNW47WuQuK72ih6QOPHJMRnpU7DCntRrpBQYD0o5Au6P11bCxnpJNDyOsxBp3IdFHzFFSPAhWzvyrKdEvmE6apWlbXqIYFWABnyl7NEMlrMlUwM4NCgpGmaNl5NRvf2UlfxXkv1HMk7-eaoiksbqMkaflEi0HsdjsFR5l1RhIhyphenhyphenOdiE/s16000/05e2cdf2-5f47-4771-880d-c7f1667e3450.jpeg

AKP Ahmad Fahmi Resmi Jabat Kasat Reskrim Polres Nias

AKP Ahmad Fahmi Resmi Jabat Kasat Reskrim Polres Nias



BATU BARA – Perisainusantara.com

AKP Ahmad Fahmi, S.H. kini resmi mengemban tugas sebagai Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Nias. Prosesi serah terima jabatan berlangsung di halaman Mapolres Batu Bara dan dipimpin langsung oleh Kapolres Batu Bara, AKBP Doly Nelson H.H. Nainggolan, S.H., M.H., pada Senin sore (19/1/2026).

Dalam arahannya, Kapolres Batu Bara menyampaikan bahwa mutasi jabatan merupakan bagian dari dinamika organisasi Polri yang bertujuan untuk penyegaran sekaligus pembinaan karier personel. Rotasi tersebut diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan profesionalisme anggota di setiap satuan kerja.

AKBP Doly Nelson juga menaruh harapan besar kepada AKP Ahmad Fahmi agar mampu menghadirkan semangat baru serta meningkatkan kualitas penegakan hukum di wilayah tugasnya sebagai Kasat Reskrim Polres Nias.

Usai pelaksanaan sertijab, AKP Ahmad Fahmi yang sebelumnya menjabat sebagai Kasi Humas Polres Batu Bara menyatakan kesiapannya mengemban amanah dan tanggung jawab yang diberikan pimpinan.

Ia menegaskan akan menjalankan tugas secara profesional, terbuka, serta berlandaskan keadilan, sekaligus menjunjung tinggi nilai integritas dalam setiap pelaksanaan tugas kepolisian.

“Insya Allah, amanah ini akan saya laksanakan dengan sebaik-baiknya serta membangun sinergi bersama seluruh elemen masyarakat di wilayah tugas, guna mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ujarnya mengakhiri.

(wellas)


Share:

Pembukaan Pesta Tapai 2026 di Batu Bara Disambut Antusias Ribuan Warga

Pembukaan Pesta Tapai 2026 di Batu Bara Disambut Antusias Ribuan Warga



BATU BARA – Perisainusantara.com

Ribuan warga memadati Desa Dahari Selebar saat pembukaan Pesta Tapai Tahun 2026 yang secara resmi dibuka oleh Bupati Batu Bara, H. Baharuddin Siagian, S.H., M.Si., pada Sabtu malam (17/1/2026).

Pesta budaya tahunan yang mengusung tema “Mo Kito Ramaikan” tersebut akan berlangsung selama satu bulan, terhitung mulai 17 Januari hingga 17 Februari 2026. Kegiatan ini kembali menjadi daya tarik masyarakat sekaligus penggerak roda perekonomian daerah.

Turut hadir dalam acara pembukaan Wakil Bupati Batu Bara Syafrizal, S.E., M.AP., Ketua TP PKK Batu Bara Ny. Henny Heridawaty Baharuddin, Ketua DPRD Batu Bara M. Safi’i, Ketua Pengadilan Negeri Kisaran, Anggota DPRD Sumatera Utara Yahdi Khoir, unsur Forkopimda, Staf Ahli TP PKK Ny. Leli Syafrizal, Plh Sekda, serta sejumlah undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Baharuddin Siagian menyampaikan bahwa Pesta Tapai merupakan tradisi turun-temurun masyarakat Batu Bara yang telah ada sejak masa kedatukan sekitar tahun 1760-an. Tradisi ini tidak hanya menjadi bagian dari penyambutan bulan suci Ramadan, tetapi juga berperan penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Ia menegaskan bahwa Pesta Tapai adalah identitas budaya yang harus terus dilestarikan. Selain sarat nilai sejarah, kegiatan ini terbukti mampu meningkatkan pendapatan pelaku UMKM dan masyarakat sekitar.

Untuk menarik lebih banyak wisatawan, Pemerintah Kabupaten Batu Bara telah melakukan berbagai upaya promosi, termasuk pemasangan baliho Pesta Tapai di sejumlah wilayah strategis seperti Kota Medan, Kabupaten Deli Serdang, dan daerah lainnya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati juga mengingatkan pentingnya menjaga kenyamanan pengunjung dengan menyeragamkan tarif parkir serta harga lemang dan tapai agar tidak memberatkan masyarakat.

Menurutnya, penyeragaman harga diperlukan guna mencegah praktik yang merugikan pengunjung sekaligus menjaga citra pariwisata Kabupaten Batu Bara agar tetap positif.

Bupati Baharuddin juga menegaskan komitmennya untuk menindak oknum yang berpotensi merusak citra pariwisata daerah, termasuk tindakan yang mengganggu wisatawan dari kapal pesiar.

Menutup sambutannya, ia mengajak seluruh lapisan masyarakat, khususnya generasi muda, untuk bersama-sama memerangi penyalahgunaan narkoba yang dinilai dapat mengancam masa depan generasi penerus bangsa.

Usai membuka acara, Bupati Batu Bara meninjau langsung stan para pelaku UMKM yang turut meramaikan Pesta Tapai. Ia berdialog dengan para pedagang sekaligus melihat aktivitas jual beli yang berlangsung.

Bupati mengapresiasi meningkatnya antusiasme masyarakat dan kenaikan omzet penjualan para pelaku UMKM. 

Beberapa pedagang mengaku penjualan tahun ini mengalami peningkatan signifikan. Bahkan, salah seorang penjual lemang menyebutkan produksi lemang meningkat hingga tiga sampai empat kali pembakaran per hari.

Selain meninjau, Bupati Baharuddin Siagian juga membeli dan mencicipi berbagai produk UMKM yang dijajakan. Kehadirannya di tengah masyarakat menciptakan suasana hangat dan penuh keakraban.

Sikap humanis Bupati Batu Bara tersebut mendapat sambutan positif dari pedagang dan pengunjung yang merasa bangga atas dukungan langsung pemerintah daerah terhadap UMKM lokal.

(wells)

Share:

Sat Lantas Polres Batu Bara Amankan Arus Lalu Lintas Pesta Tapai

Sat Lantas Polres Batu Bara Amankan Arus Lalu Lintas Pesta Tapai



BATU BARA – Perisainusantara.com

Satuan Lalu Lintas Polres Batu Bara melaksanakan pengamanan lalu lintas sekaligus patroli mobile di sekitar lokasi Pesta Tapai yang digelar di Desa Dahari Selebar, Sabtu malam (17/1/2026).

Kegiatan pengamanan dimulai pukul 20.00 WIB hingga acara selesai. Langkah ini dilakukan untuk menjaga kelancaran arus kendaraan serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang menghadiri kegiatan budaya tahunan tersebut.

Pengamanan di lapangan dipimpin oleh Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Batu Bara, IPDA H.P. Putra Nasution, didampingi personel BRIPKA M.K. Rizal. 

Petugas melakukan pengaturan lalu lintas dan patroli mobile di seputaran area kegiatan guna mengantisipasi kepadatan kendaraan.

Selama kegiatan berlangsung, kondisi lalu lintas terpantau tertib, lancar, dan terkendali. Tidak ditemukan gangguan berarti yang dapat menghambat jalannya acara.

Kegiatan pengamanan ini merupakan bentuk komitmen Polres Batu Bara dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat serta mendukung kelancaran setiap kegiatan yang melibatkan keramaian, sehingga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.

(wellas)

Share:

Sat Lantas Polres Batu Bara Gelar Pengaturan Lalu Lintas Pagi Hari, Tekan Pelanggaran dan Kecelakaan

Sat Lantas Polres Batu Bara Gelar Pengaturan Lalu Lintas Pagi Hari, Tekan Pelanggaran dan Kecelakaan



BATU BARA – Perisainusantara.com 

Personel Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Batu Bara melaksanakan kegiatan pengaturan arus lalu lintas pada Jumat pagi, 16 Januari 2026, mulai pukul 07.00 WIB hingga selesai. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya menjaga kelancaran arus kendaraan serta menciptakan situasi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah hukum Polres Batu Bara.

Dalam kondisi cuaca cerah, pengaturan lalu lintas difokuskan di sejumlah titik rawan kepadatan dan persimpangan jalan utama, di antaranya Jalinsum Simpang Kwala Tanjung Kecamatan Sei Suka, Exit Tol Lima Puluh, Jalinsum Pajak Delima Kelurahan Indrapura Kota, Simpang Empat Tanah Merah, Simpang SMP Negeri 1 Lima Puluh, Simpang MTs Lima Puluh, Simpang Ring Road Lima Puluh, Jalinsum Simpang Empat Lima Puluh depan Pos Lantas, Simpang Perumnas Lima Puluh, serta Jalinsum Simpang Sei Bejangkar Kecamatan Talawi.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Batu Bara AKP Simon E. Simatupang, S.H., M.H., didampingi KBO Lantas, para Kanit Sat Lantas, serta personel Sat Lantas Polres Batu Bara. Turut terlibat personel dari Pos Lantas Indrapura dan Pos Lantas Sei Bejangkar.

Selain melakukan pengaturan arus lalu lintas, petugas juga melaksanakan tindakan kepolisian terhadap pelanggaran lalu lintas yang terlihat secara kasat mata. Sat Lantas Polres Batu Bara turut memberikan imbauan kepada para pengendara, khususnya pengguna sepeda motor, agar senantiasa mematuhi peraturan lalu lintas dan menggunakan helm berstandar SNI demi keselamatan bersama.

Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas serta mewujudkan situasi lalu lintas yang aman, tertib, dan lancar di wilayah Kabupaten Batu Bara.

(wellas)

Share:

INALUM dan PJT I Perkuat Sinergi Konservasi Lingkungan Demi Keberlanjutan Danau Toba

INALUM dan PJT I Perkuat Sinergi Konservasi Lingkungan Demi Keberlanjutan Danau Toba



Toba - Perisainusantara.com 

PT Indonesia Asahan Aluminium (INALUM) terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan di kawasan Daerah Tangkapan Air (DTA) Danau Toba yang meliputi tujuh kabupaten/kota di Sumatera Utara

Melalui kolaborasi dengan Perum Jasa Tirta I (PJT I), INALUM menjalankan berbagai program strategis konservasi alam sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan dan kontribusi nyata bagi keberlanjutan Danau Toba, Kamis (15/1/2026).

Program konservasi tersebut mencakup pembangunan biopori, sumur resapan dan sumur injeksi, pembibitan dan penanaman pohon, hingga penguatan kapasitas serta pemberdayaan masyarakat sekitar kawasan Danau Toba. Langkah ini sekaligus menegaskan peran aktif INALUM dalam menjaga keseimbangan ekosistem air dan hutan di wilayah hulu Danau Toba.

Kepala Divisi Konservasi dan Penghijauan INALUM, Sunarno A. Rakino, menyampaikan bahwa upaya konservasi ini merupakan wujud nyata komitmen perusahaan dalam menjaga kelestarian sumber daya alam secara berkelanjutan dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat dan pemangku kepentingan.

“Danau Toba bukan sekadar bentang alam, tetapi sumber kehidupan dan warisan penting bagi generasi mendatang. Melalui program konservasi yang terukur dan berkelanjutan, kami berupaya menghadirkan aksi nyata dengan melibatkan masyarakat. Kolaborasi menjadi kunci agar upaya pelestarian ini benar-benar memberi manfaat jangka panjang bagi Sumatera Utara dan Indonesia,” ujar Sunarno.

Sepanjang tahun 2025, INALUM bersama mitra telah merealisasikan sejumlah kegiatan konservasi yang tersebar di Kabupaten Toba, Humbang Hasundutan, Tapanuli Utara, Simalungun, Samosir, Dairi, dan Karo. Program-program tersebut dirancang untuk memberikan dampak langsung terhadap keberlanjutan ekosistem Danau Toba sekaligus meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat.

Di sektor konservasi air, INALUM membangun sekitar 10.000 lubang biopori yang tersebar terutama di wilayah Simalungun dan Samosir. Selain itu, sebanyak 500 unit sumur resapan dibangun di Kabupaten Toba, Humbang Hasundutan, dan Tapanuli Utara untuk meningkatkan daya serap air tanah dan mengurangi limpasan permukaan. Sebagai inovasi tambahan, 15 unit sumur injeksi juga dibangun di Humbang Hasundutan, Tapanuli Utara, dan Karo guna menjaga ketersediaan air tanah di kawasan hulu.

Pada bidang edukasi lingkungan, program Sekolah Peduli Lingkungan telah menjangkau 15 sekolah di kawasan Danau Toba yang tersebar di enam kabupaten. Program ini bertujuan menanamkan nilai kepedulian terhadap lingkungan sejak usia dini. Untuk mendukung keberlanjutan rehabilitasi lahan, INALUM juga membangun tiga unit Kebun Bibit Rakyat (KBR) dengan kapasitas 50.000 bibit per tahun, serta satu fasilitas Pembibitan Modern Paritohan dengan kapasitas hingga 500.000 bibit per tahun.

Dalam upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla), INALUM turut melaksanakan program mitigasi berbasis komunitas melalui pembentukan dan pelatihan 18 kelompok Masyarakat Peduli Api (MPA) di sejumlah kabupaten, antara lain Humbang Hasundutan, Simalungun, Dairi, Karo, dan Samosir hingga tahun 2025.

Sementara itu, pada sektor rehabilitasi lingkungan, INALUM dan mitra telah melakukan penanaman sebanyak 1.050 pohon di berbagai lokasi prioritas di kawasan Danau Toba dengan luas area mencapai lebih dari 1.400 hektare. Jenis tanaman yang ditanam dipilih berdasarkan fungsi ekologis dan karakteristik lahan, seperti pencegahan erosi, peningkatan daya serap air, serta penguatan tutupan vegetasi. Program ini juga menjadi bagian dari upaya mitigasi bencana hidrometeorologi di Sumatera Utara.

Melalui pendekatan konservasi yang kolaboratif, terukur, dan berkelanjutan, INALUM memastikan bahwa upaya pelestarian lingkungan di kawasan Danau Toba tidak berhenti pada kegiatan simbolis, melainkan memberikan dampak nyata bagi ekosistem, masyarakat, dan keberlanjutan Danau Toba sebagai Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) nasional.

(yus)

Share:

Kejari Batu Bara Bersama SMSI, Dorong Transparansi dan Sinergi Pengawasan Publik

Kejari Batu Bara Bersama SMSI, Dorong Transparansi dan Sinergi Pengawasan Publik



BATU BARA – Perisainusantara.com

Kejaksaan Negeri (Kejari) Batu Bara menerima audiensi pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Batu Bara sebagai wujud komitmen dalam mendorong keterbukaan informasi publik dan penguatan fungsi kontrol sosial. Pertemuan tersebut berlangsung pada Rabu (14/1/2026) di aula rapat Kantor Kejari Batu Bara.

Audiensi dipimpin Ketua SMSI Batu Bara Alpian MHI, didampingi Ketua Harian Arie Gusti Kurniawan Sinaga, Wakil Ketua Muhammad Yusuf, Sekretaris Mazlan, serta Ketua Bidang Pendidikan Welas Hari. Rombongan disambut langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Batu Bara Francisco Tarigan bersama Kepala Seksi Intelijen Oppon Beslin Siregar beserta jajaran.

Pertemuan ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat kemitraan antara lembaga penegak hukum dan insan pers, khususnya dalam menyajikan informasi penegakan hukum yang akurat, berimbang, dan bertanggung jawab kepada masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua SMSI Batu Bara Alpian MHI menegaskan bahwa media memiliki peran sentral sebagai pilar demokrasi dan sarana kontrol publik. Ia menyampaikan bahwa media tidak hanya berfungsi sebagai penyampai informasi, tetapi juga mitra strategis dalam menjaga transparansi dan akuntabilitas lembaga negara.

“Kami berharap sinergi antara SMSI dan Kejaksaan dapat terus diperkuat, sehingga setiap aktivitas Kejari dapat diketahui publik secara terbuka dan objektif,” ungkap Alpian.

Sementara itu, Kajari Batu Bara Francisco Tarigan menyambut baik audiensi tersebut dan menegaskan keterbukaan Kejaksaan terhadap insan pers. Menurutnya, komunikasi yang baik dengan media merupakan bagian penting dalam menjaga kepercayaan masyarakat.

“Secara kelembagaan memang ada jalur resmi melalui Kasi Intel, namun pada prinsipnya komunikasi juga dapat dilakukan secara langsung. Yang terpenting, informasi yang disampaikan kepada publik harus benar dan dapat dipertanggungjawabkan,” ujar Francisco.

Selain membahas kerja sama dalam pemberitaan, audiensi juga menyoroti isu pengawasan penggunaan anggaran serta pembangunan daerah. Kedua pihak sepakat bahwa transparansi dan akuntabilitas menjadi kunci utama agar potensi besar Kabupaten Batu Bara dapat dikelola secara maksimal demi kesejahteraan masyarakat.

Francisco turut menyinggung potensi strategis Batu Bara, seperti keberadaan sejumlah pelabuhan dan banyaknya perusahaan, yang perlu diimbangi dengan sinergi lintas sektor serta peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Di akhir pertemuan, pengurus SMSI Batu Bara menyampaikan apresiasi atas sikap terbuka Kejaksaan Negeri Batu Bara dan berharap komunikasi serta koordinasi dapat terus terjalin secara rutin dan berkesinambungan.

Ketua Harian SMSI Batu Bara Arie Gusti Kurniawan Sinaga menambahkan bahwa SMSI merupakan konstituen Dewan Pers yang sejajar dengan organisasi pers nasional lainnya, sehingga siap menjadi mitra strategis Kejaksaan dalam mendukung keterbukaan informasi serta penyajian berita yang kredibel dan profesional kepada masyarakat.

(yus)


Share:

Personel Polsek Labuhan Ruku Laksanakan Pengawalan Pemindahan Narapidana

Personel Polsek Labuhan Ruku Laksanakan Pengawalan Pemindahan Narapidana



Batu Bara – Perisainusantara.com 

Personel Polsek Labuhan Ruku Polres Batu Bara melaksanakan tugas pengawalan pemindahan narapidana dari Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku menuju Lapas Kelas I Tanjung Gusta Medan, guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif.

Kegiatan pengawalan tersebut dilaksanakan pada Selasa, 13 Januari 2026, mulai pukul 11.51 WIB hingga selesai.

Pengawalan dilakukan oleh AIPDA Endra dan AIPDA Syukri. Adapun jumlah narapidana yang dipindahkan sebanyak 21 orang, terdiri dari 20 orang laki-laki dan 1 orang perempuan.

Selama pelaksanaan kegiatan, personel Polsek Labuhan Ruku melaksanakan pengamanan dan pengawalan sesuai dengan prosedur yang berlaku hingga seluruh rangkaian pemindahan narapidana selesai dilaksanakan.

Hasil dari kegiatan tersebut, situasi selama proses pengawalan dan pemindahan narapidana berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif, tanpa adanya gangguan keamanan.

Kegiatan pengawalan ini dilaksanakan di bawah pimpinan Kapolsek Labuhan Ruku KOMPOL Cecep Suhendra, sebagai bentuk komitmen Polsek Labuhan Ruku dalam mendukung kelancaran tugas pemasyarakatan serta menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polres Batu Bara.

(wellas)

Share:

Satlantas Polres Batu Bara Gelar “Polantas Menyapa”, Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas kepada Masyarakat Batu Bara – Perisainusantara.com Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Batu Bara kembali melaksanakan kegiatan Polantas Menyapa sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas. Kegiatan ini digelar pada Sabtu, 10 Januari 2026, sekitar pukul 09.30 WIB hingga selesai, bertempat di Warung Dolok Pop, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara. Dalam kegiatan tersebut, personel Satlantas memberikan imbauan secara langsung kepada masyarakat pengguna jalan agar selalu mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama. Sosialisasi dilakukan dengan pendekatan humanis sehingga pesan-pesan keselamatan dapat diterima dengan baik oleh masyarakat. Kegiatan Polantas Menyapa ini dipimpin langsung oleh Kasatlantas Polres Batu Bara, AKP Simon E. Simatupang, S.H., M.H., didampingi oleh KBO Satlantas serta personel Satlantas Polres Batu Bara lainnya. Kasatlantas Polres Batu Bara menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin kepolisian dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah Kabupaten Batu Bara. “Melalui kegiatan ini, kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya tertib berlalu lintas, sehingga dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan di jalan raya,” ujarnya. Selama pelaksanaan kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif tanpa adanya gangguan keamanan. (jelasnews.com)

Satlantas Polres Batu Bara Gelar “Polantas Menyapa”, Sosialisasikan Tertib Berlalu Lintas kepada Masyarakat



Batu Bara – Perisainusantara.com 

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Batu Bara kembali melaksanakan kegiatan Polantas Menyapa sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas. Kegiatan ini digelar pada Sabtu, 10 Januari 2026, sekitar pukul 09.30 WIB hingga selesai, bertempat di Warung Dolok Pop, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara.

Dalam kegiatan tersebut, personel Satlantas memberikan imbauan secara langsung kepada masyarakat pengguna jalan agar selalu mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama. Sosialisasi dilakukan dengan pendekatan humanis sehingga pesan-pesan keselamatan dapat diterima dengan baik oleh masyarakat.

Kegiatan Polantas Menyapa ini dipimpin langsung oleh Kasatlantas Polres Batu Bara, AKP Simon E. Simatupang, S.H., M.H., didampingi oleh KBO Satlantas serta personel Satlantas Polres Batu Bara lainnya.

Kasatlantas Polres Batu Bara menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas rutin kepolisian dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah Kabupaten Batu Bara.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya tertib berlalu lintas, sehingga dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan di jalan raya,” ujarnya.

Selama pelaksanaan kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif tanpa adanya gangguan keamanan.

(wellas)

Share:

Ketua DPRD Batu Bara Tanggapi Terkait Rehab Dua Pos Lantas Diduga Dikerjakan Sebelum Kontrak

Ketua DPRD Batu Bara Tanggapi Terkait Rehab Dua Pos Lantas Diduga Dikerjakan Sebelum Kontrak



BATU BARA - jelasnews.com

Polemik rehabilitasi dua Pos Lalu Lintas (Pos Lantas) milik Polres Batu Bara yang diduga dikerjakan sebelum kontrak resmi terbit mendapat tanggapan dari Ketua DPRD Kabupaten Batu Bara, Safi’i.

Saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Kamis (8/1/2026), Safi’i menegaskan bahwa pada prinsipnya setiap pekerjaan harus diawali dengan kontrak.

“Sepengetahuan kami, prosedurnya kontrak dulu baru pekerjaan dilaksanakan. Apalagi ini merupakan pekerjaan hibah. Namun untuk kepastiannya, kami akan memberikan tanggapan setelah melakukan konfirmasi ke instansi terkait dan Inspektorat,” ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Batu Bara, Sarianto Damanik, juga menyuarakan sikap tegas dengan meminta Inspektorat Kabupaten Batu Bara melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap proyek tersebut.

“Terkait adanya dugaan kejanggalan pengerjaan dua Pos Lantas sebagaimana diberitakan dan diungkapkan oleh IWO Kabupaten Batu Bara, Komisi IV mendesak Inspektorat segera turun melakukan pemeriksaan,” tegas Sarianto.

Menurutnya, pelaksanaan proyek yang mendahului kontrak tidak dapat dibenarkan, kecuali dalam kondisi tertentu yang bersifat darurat dan sangat mendesak.

Dugaan kejanggalan ini sebelumnya diungkap oleh Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD IWO) Kabupaten Batu Bara. Berdasarkan hasil penelusuran mereka, proyek rehabilitasi Pos Lantas Lima Puluh dan Pos Lantas Sei Bejangkar yang bersumber dari APBD Perubahan Kabupaten Batu Bara Tahun Anggaran 2025 dengan total nilai Rp642.600.000 diduga telah dikerjakan tanpa kontrak resmi dan bahkan telah dibayarkan menggunakan dana publik.

Ketua PD IWO Batu Bara, Darmansyah, menduga proyek tersebut menjadi ajang penyimpangan yang dilakukan secara terstruktur. Pasalnya, pengerjaan fisik disebut telah berjalan sebelum adanya kontrak yang sah.

“Berdasarkan data di portal LPSE Kabupaten Batu Bara, kedua paket proyek tersebut diunggah pada 4 Desember 2025. Kontrak baru ditandatangani pada 10 Desember 2025 dengan masa kontrak hingga 23 Desember 2025. Nilai anggaran masing-masing proyek yakni Rp276.000.000 untuk Pos Lantas Lima Puluh dan Rp366.600.000 untuk Pos Lantas Sei Bejangkar,” jelasnya.

Kedua proyek tersebut diketahui dilaksanakan melalui mekanisme Penunjukan Langsung (PL) dengan pelaksana CV Diva Dava Yuza yang beralamat di Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan.

Lebih lanjut, Darmansyah menilai kebijakan Pemerintah Kabupaten Batu Bara melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) bertentangan dengan ketentuan Peraturan Presiden Nomor 46 Tahun 2025 tentang Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah.

(wellas)


Share:

Kalamsu Apresiasi Kebijakan Mendes Terkait Evaluasi dan Kontrak TPP di Sumut

Kalamsu Apresiasi Kebijakan Mendes Terkait Evaluasi dan Kontrak TPP di Sumut



MEDAN – Perisainusantara.com 

Ketua Umum Koalisi Aliansi Lembaga Sumatera Utara (Kalamsu), Dannil Sitorus, menyatakan dukungan terhadap kebijakan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDT) yang melakukan evaluasi serta perpanjangan kontrak Tenaga Pendamping Profesional (TPP) di wilayah Provinsi Sumatera Utara.

Menurut Dannil, kebijakan tersebut merupakan langkah yang tepat dan sejalan dengan prinsip tata kelola anggaran negara yang akuntabel. Ia menyebutkan bahwa kebijakan tersebut merujuk pada Surat Keputusan Kepala BPSDM Kemendes PDTT Nomor 733 yang diberlakukan khusus untuk Sumatera Utara, dengan tujuan meningkatkan kualitas serta kinerja pendamping desa.

Dannil menegaskan bahwa evaluasi terhadap TPP telah disampaikan oleh Menteri Desa sejak jauh hari, sehingga proses tersebut tidak semestinya dipersepsikan sebagai kepentingan politik kelompok tertentu.

“Penilaian kinerja merupakan hal yang wajar dalam sebuah sistem kerja, terlebih lagi menyangkut penggunaan anggaran negara. Evaluasi ini dilakukan untuk perbaikan sistem dan peningkatan kualitas pendamping desa,” ujarnya, Kamis (8/1/2026).

Ia menjelaskan bahwa evaluasi dan verifikasi perpanjangan kontrak dilakukan dengan mengedepankan prinsip objektivitas, transparansi, serta akuntabilitas. Oleh sebab itu, munculnya kritik dan sorotan dari berbagai pihak dinilainya sebagai hal yang lumrah, terutama dari tenaga pendamping yang tidak lagi diperpanjang masa kontraknya.

Sebagai aktivis pemuda Nahdlatul Ulama, Dannil juga mengimbau masyarakat agar menyikapi persoalan tersebut secara cerdas dan tidak terpengaruh oleh isu-isu negatif yang berkembang di media. Menurutnya, dinamika kritik terhadap kebijakan Kemendes merupakan fenomena rutin yang hampir selalu terjadi setiap tahun.

“Evaluasi perpanjangan kontrak TPP adalah instrumen penting untuk mengukur kinerja, integritas, dan kompetensi tenaga pendamping secara terbuka dan terukur. Isu negatif yang beredar saat ini lebih banyak dipicu oleh kekecewaan pihak tertentu,” tegasnya.

Dannil berharap masyarakat Sumatera Utara dapat memberikan dukungan terhadap langkah Kemendes PDT dalam meningkatkan standar kualitas pendamping desa yang profesional, berintegritas, dan berkapasitas, sehingga program pembangunan serta pemberdayaan desa dapat berjalan lebih efektif dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

(red)


Share:

Artikel

Label

Budaya (18) Kesehatan (22) Organisasi (331) Pemerintahan (416) Pendidikan (158) Polri/TNI (6) Sumatera Utara (29) ekonomi (3) politik (151) sosial (109)

Arsip Blog

FOUNDER’S MEDIA SIBER BATU BARA



 


Strategi Inalum Perluas Pangsa Pasar Aluminium Global

 


Mengenal Tiga Jenis Produk Aluminium dari INALUM

 


Tentang Inalum