Dewan Pimpinan Cabang DPC Pujakesuma Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara membagikan ratusan paket sembako berupa beras kepada masyarakat lansia dan Abang becak sedesa Simpang Gambus di Kantor DPC Pujakesuma Dusun III Desa Simpang Gambus Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara, Sabtu (29/10/2022).
Ketua DPC Pujakesuma Sudarman, SE, yang menyerahkan bantuan secara langsung mengungkapkan kebahagiaannya karena dimomen Hari Sumpah pemuda tahun 2022 ini Pujakesuma bisa bertemu dan bersilahturahmi dengan masyarakat Desa Simpang Gambus yang notabene ber usia lanjut.
Alhamdulillah saat ini kita bisa bertemu dan bersilahturahmi, saya tidak bisa sitiap hari berjumpa dengan Bapak Ibu, tetapi sewaku-waktu saya akan datang saya akan hadir di sini ingin menanyakan kondisi Bapak Ibu, saya berharap Bapak Ibu semuanya di Desa Simpang Gambus ini selalu sehat walafiat, ucap Sudarman, SE.
Selanjutnya, Ketua Pujakesuma Kecamatan Lima Puluh Sudarman, SE, yang di dampingin Wakil Ketua Pujakesuma Suherman, berharap dengan bantuan yang diberikan ini dapat membantu kebutuhan masyarakat khususnya masyarakat kalangan bawah.
"Jangan dilihat bantuan ini dari besar kecilnya tetapi pandanglah ini sebagai wujud keperdulian kami kepada masyarakat Desa Simpang Gambus, semoga Allah Swt selalu melimpahka Rezki dan barokahnya agar organisasi Pujakesuma yang di pimpinya kedepan bisa menjadi Organisasi yang bermanfaat bagi masyarakat banyak". Tutup Sudarman SE.
Penulis: Suherman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar