-->

Kapolres Batu Bara/Kapolsek Indrapura Ramah Tamah ke SLB Negeri Batu Bara

 


BATU BARA - Perisainusantara.com

Kapolres Batu Bara diwakili oleh Kapolsek Indrapura AKP Jonni H. Damanik, S.H.,M.H melaksanakan ramah tamah dan makan siang bersama siswa/i Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Batu Bara di Desa Sukaraja Kecamatan Air Putih Kabupaten Batu Bara. Kamis siang (31/08/2023) Pukul 12.30 Wib.

Hadir Kapolres Batu Bara AKBP Jose D.C. Fernandes, S.I.K. yang diwakili oleh Kapolsek Indrapura AKP Jonni H. Damanik, S.H.,M.H , dan Kepala Sekolah SLB Negeri Batu Bara Siti Mariam , serta  Bhabinkamtibas Polsek Indrapura Briptu Ilham , juga Para Staff serta Pengasuh SLB Negeri Batu Bara

Turut hadir Personil Polres Batu Bara dan Polsek indrapura dan Siswa/i SLB Negeri Batu Bara tingkat SD, SMP dan SMA

Selanjutnya Sambutan Kepala Sekolah SLB Negeri Batu Bara Ibu Siti Mariam mengucapkan Puji Syukur kehadirat Tuhan YME atas limpahan rahmat nya kita dapat berkumpul di sekolah kita ini.

Kami mengucapkan selamat datang kepada Bapak Kapolsek Indrapura mewakili Kapolres Batu Bara di sekolah kami, 

Beginilah kondisi kami beserta seluruh siswa siswi kami sejumlah 170 Murid, dan kami merasa sangat bangga dan tersanjung mendapat kunjungan ramah tamah dari bapak Kapolres Batu Bara yang saat ini diwakili bapak Kapolsek AKP Jonni H. Damanik, 

Dan, selama saya disini ini merupakan pertama kalinya, sekolah kita mendapat kunjungan dari Bapak Kepolisian, dan kami merasa sangat senang.

Kami menyampaikan ribuan salam dan rasa terimakasih kami kepada Bapak Kapolres, serta doa kami selalu menyertai Bapak/Ibu Kepolisian Polres Batu Bara dan Polsek Indrapura, semoga selalu dalam lindungan Tuhan yang maha Esa, dalam pelaksanaan tugas - tugasnya. 

Sementara Sambutan Kapolsek Indrapura AKP Jonni H. Damanik, S.H., M.H mengucapkan Puji syukur kehadirat Tuhan YME atas limpahan rahmat nya kita dapat berkumpul di tempat yang berbahagia ini.

Dalam hal ini saya menyampaikan salam dari Bapak Kapolres Batu Bara, AKBP Jose D.C. Fernandes, S.I.K., kepada seluruh Dewan Pengajar dan peserta didik, 

Seyogianya beliau lah yang hadir sebab sangat ingin sekali bertemu bersama anak anak kita yang luar biasa, namun ternyata ada sesuatu hal yang tidak dapat ditinggalkan oleh Bapak Kapolres, oleh sebab itu saya hadir disini mewakili Bapak Kapolres Batu Bara.

Hari ini kami sangat senang bisa bergabung dengan anak anak kita disini, bisa berbagi pengalaman dan bersilaturahmi.

Kami hadir kesini juga sekaligus sebagai perkenalan kepada Bapak Ibu dewan pengajar, sehingga nantinya terkait situasi Kamtibmas di wilayah masing masing bapak dan ibu bisa segera berkoordinasi dengan kami Polsek Indrapura dan Polres Batu Bara.

Kegiatan dilanjutkan makan siang bersama para staff, pengasuh dan siswa/i SLB Negeri Batu Bara.

Kapolsek Indrapura memberikan buku kepada setiap anak murid yang hadir berupa buku bacaan, buku menggambar, mewarnai, semoga semua ini dapat bermanfaat. Tutup Kapolsek Indrapura AKP Jonni H. Damanik, SH. MH.

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Artikel

Label

Budaya (16) ekonomi (3) Kesehatan (13) Organisasi (243) Pemerintahan (111) Pendidikan (147) politik (140) Polri/TNI (6) sosial (107) Sumatera Utara (29)

Arsip Blog

SELAMAT HARI GURU


 


 


Strategi Inalum Perluas Pangsa Pasar Aluminium Global

 


Mengenal Tiga Jenis Produk Aluminium dari INALUM

 


Tentang Inalum