BATU BARA - Perisainusantara.com
Kasat Intelkam Polres Batu Bara AKP Rubenta Tarigan, SH melakukan cooling down sistem dengan memberikan bantuan sosial kepada Kelompok Persatuan Masyarakat Nelayan Tradisional Batu Bara (MANTAB) Kamis siang (26/10/ 2023) sekira pukul 13.00 WIB di Dusun Pasir Putih Barat Desa Durian Kecamatan Medang Deras Kabupaten Batu Bara.
Hadir dalam kegiatan ini Kasat Intelkam Polres Batu Bara AKP Rubenta Tarigan, S.H. di dampingi KBO Sat Intelkam Polres Batu Bara IPTU Saidi , PS Kanit I Sat Intelkam Polres Batu Bara Aipda Dedi Sumardani , PS Kanit II Sat Intelkam Polres Batu Bara Aipda Ilham Wahyudi , PS Kanit Intelkam Polsek Medang Deras Bripka Eledon Manurung.
Turut hadir Ketua Masyarakat Nelayan Tradisional Batu Bara (PENTAB) Sawaluddin Pane. dan anggota Kelompok Masyarakat Nelayan Tradisional Batu Bara
Kasat Intelkam Polres Batu Bara AKP Rubenta Tarigan, SH dalam kata sambutannya Memperkenalkan diri sebagai Kasat Intelkam Polres Batu Bara dan memohon maaf baru kali ini saya baru dapat berjumpa dan melaksanakan kegiatan ini dikarenakan selama ini kita dilanda covid - 19 sehingga kita fokus di covid - 19
Pesan saya kepada bapak - bapak sekalian mengingat saat ini adalah tahun politik agar kiranya kita sama sama menjaga situasi Kamtibmas silahkan berpolitik namun jangan sampai kita mengganggu Kamtibmas di Kab. Batu Bara ini khususnya Kec. Tanjung Tiram dan Talawi tempat kita tinggal ini, pilihlah dengan hati, pilih yang akan membangun Kab. Batu Bara kita ini.
Jika memang ada sesuatu yang ingin bapak - bapak sekalian sampaikan atau kegiatan yang akan dilakukan kami harap berkoordinasi kepada kami seperti yang selama ini kita lakukan. Kami siap menjadi perpanjangan tangan bapak - bapak ke instansi terkait yang dimaksudkan nantinya.
Menghimbau agar kiranya jauhi Narkoba karena merupakan musuh kita bersama dan jika ada informasi terkait Narkoba yang rekan - rekan ketahui agar beritahukan kepada kami.
Kami akan melakukan koordinasi kepada Pihak Dinas Perikanan Kab Batu Bara agar kiranya memberikan bantuan kepada kelompok Nelayan serta mendaftarkan Nelayan ke aplikasi Kusuka agar Nelayan memiliki asuransi jiwa. Tutup Kasat Intelkam Polres Batu Bara AKP Rubenta Tarigan, SH
Pantauan wartawan, kegiatan di lanjutkan dengan Pemberian bantuan sosial berupa beras dan minyak goreng serta dilanjutkan bincang - bincang kepada Nelayan sambil minum kopi bersama.
(wellas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar