-->

Kembali, Tim Safari Ramadhan DMI dan Al - Ithihadiyah Batu Bara Gelar Tausyiah di Masjid Al - Ikhlas Desa Mekar Baru, Batu Bara

Kembali, Tim Safari Ramadhan DMI dan Al - Ithihadiyah Batu Bara Gelar Tausyiah di Masjid Al - Ikhlas Desa Mekar Baru, Batu Bara


BATU BARA - Perisainusantara.com 

Tim Safari Ramadhan dari Dewan Masjid Indonesia (DMI) dan Al - Ithihadiyah Kab. Batu Bara menggelar Tausyiah di Masjid Al - Iklas Desa Mekar Baru Kecamatan Datuk Tanah Datar Kabupaten Batu Bara. Jumat malam (29/03/2024)

Seperti yang sudah menjadi Program dari DMI dan Al - Ithihadiyah Kab. Batu Bara untuk menyentuh Masjid - Masjid yang ada di Pelosok, yang mungkin tidak tersentuh oleh Tim Safari Ramadhan dari Instansi / Ormas Islam yang lain.

Dan , sebelumnya Tim ini telah mengunjungi dan memberikan tausyiah di Masjid Al- Falah Desa Bandar Rahmat Kec. Tanjung Tiram dan Masjid Syuhada Desa Perjuangan Kec. Sei Balai Dan malam ini di Masjid Al - Ikhlas Desa Mekar Baru Kec.Datuk Tanah Datar. Ungkap Ketua DMI Batu Bara H. Sulaiman Muhammad, LC. MA

Ketua BKM Masjid Al - Ikhlas Desa Mekar Baru Bapak Mario dalam sambutannya, mengucapkan terimakasih Atas kehadiran Tim Safari Ramadhan dari DMI dan Al - Ithihadiyah Kab. Batu Bara dan Kepala Desa Mekar Baru serta semua Jamaah yang hadir.

Dimana ini merupakan Tim Safari Ramadhan yang Pertama hadir di Masjid Al- Ikhlas ini selama Bulan Ramadhan 1445 H/2024. Dan semoga nantinya Tausyiah ini dapat bermanfaat untuk kita semua.

Sementara Sambutan dari Kepala Desa Mekar Baru Kec.Datuk Tanah Datar Bapak Suwono, Ucapan Terimakasih dari Pemerintah Desa Atas kehadiran Tim Safari Ramadhan dari DMI dan Al - Ithihadiyah Kab. Batu Bara di Masjid Al - Ikhlas ini,

Semoga nantinya kita mendapat hikmah dari tausyiah yang di berikan dari Tim Safari Ramadhan dari DMI dan Ithihadiyah Kab. Batu Bara kepada kita semua. Aamiin. Ucap Kades Mekar Baru.

Ketua Al - Ithihadiyah Dr. H.Agus Salim, MA dalam sambutannya menyatakan Terimakasih atas sambutan yang di berikan, menerima kehadiran kami dari Tim Safari Ramadhan.

Selanjutnya, berpesan kepada semua Jamaah yang hadir semoga kita dapat meningkatkan Amal Ibadah mengejar bekal untuk Akhirat selain bekal dunia ini.

Ketua DMI Batu Bara H. Sulaiman Muhammad, LC , MA dalam Tausyiah membuka kembali sejarah dan ingin mengembalikan Fungsi Masjid seperti Zaman Rasullah.

Masjid menjadi Sentral dalam bermanfaat mengurus Ummat di sekitar Masjid tersebut, Bagaimana Masjid bisa menjadi Makmur dan Memakmurkan Jamaahnya.

Insyaallah Masjid kita bisa dapat mencontoh Masjid Sukses seperti Masjid Al- Falah di Sragen dan Jogokariyan di Jogjakarta  dengan segala program yang bermanfaat untuk Ummat.

Di Bulan Ramadhan ini Allah turunkan Al- Quran untuk Ummat Manusia dengan segala Petunjuk bagi seluruh manusia, untuk hukum dan membedakan haram serta halal, Taqwa mengerjakan Perintah dan menjauhi Larangannya.

Tausyiah ini ditutup dengan sholawat badar bersama sama dengan seluruh Jamaah Masjid Al - Ikhlas Desa Mekar Baru Kec. Datuk Tanah Datar Kab. Batu Bara.

Pantauan Media Tim Safari Ramadhan dari DMI dan Ithihadiyah ada memberikan Bingkisan kepada Pengurus BKM Masjid Al - Ikhlas Desa Mekar Baru Kec. Datuk Tanah Datar Kab. Batu Bara.

(wellas)




















































Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Artikel

Label

Budaya (16) ekonomi (3) Kesehatan (13) Organisasi (242) Pemerintahan (110) Pendidikan (146) politik (140) Polri/TNI (6) sosial (107) Sumatera Utara (29)

Arsip Blog


 


Strategi Inalum Perluas Pangsa Pasar Aluminium Global

 


Mengenal Tiga Jenis Produk Aluminium dari INALUM

 


Tentang Inalum