Rapat Paripurna Pandangan Umum Fraksi terhadap Nota KUA-PPAS R.APBD TA 2025
BATU BARA - Perisainusantara.com
Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Batu Bara mengagendakan penyampaian pandangan, umum fraksi terhadap Nota KUA-PPAS R.APBD Tahun Anggaran 2025.
Hadir dalam rapat ini ; Ketua DPRD Kab. Batu Bara, Bapak Safi’i, SH , Pj. Bupati Kab. Batu Bara yang diwakili oleh Asisten , Bapak Rusian Heri, S.Sos , Plt. Sekretaris DPRD Kab. Batu Bara, Bapak Izhar Fauzi, SH , Seluruh Anggota DPRD Kab. Batu Bara , OPD dan Unsur Forkopimda
Adapun pandangan umum masing - masing Fraksi yakni ;
Fraksi PDI Perjuangan, disampaikan oleh Bapak Amirtan, Fraksi PDI Perjuangan menekankan pentingnya kebijakan yang berpihak kepada masyarakat dalam KUA-PPAS R.APBD 2025, terutama dalam hal infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan di daerah-daerah yang masih kurang tersentuh pembangunan.
Fraksi ini juga mengingatkan pentingnya kesiapan dokumen terkait dan percepatan serapan anggaran untuk kesejahteraan masyarakat.
Golkar, Bapak Rohadi menyampaikan bahwa Fraksi Golkar mengapresiasi target pendapatan daerah sebesar Rp 1,285 triliun untuk tahun 2025, yang dianggap realistis.
Mereka juga meminta penjelasan mengenai penggunaan belanja bunga sebesar Rp 124 juta, dan mengapresiasi surplus anggaran sebesar Rp 12,912 miliar untuk pembayaran cicilan pokok utang.
Gerindra ; Bapak Ahmad Fahri Meliala menyampaikan bahwa Fraksi Gerindra mendorong tercapainya target PAD sebesar Rp 146,637 miliar dan menekankan pentingnya efisiensi dan efektivitas pelaksanaan anggaran untuk menghindari defisit.
PAN ; Disampaikan oleh Bapak Suprayitno, Fraksi PAN berharap Pemerintah dan OPD lebih aktif dalam menggali sumber PAD dan meningkatkan target belanja sosial. Mereka juga menyoroti pentingnya peningkatan pelayanan kesehatan dan transparansi dalam penyusunan KUA-PPAS.
Demokrat ; Bapak Syahril Siahaan menyatakan bahwa Fraksi Demokrat melihat KUA-PPAS sebagai langkah awal menuju anggaran APBD 2025 yang akan dibahas lebih lanjut, dengan penekanan pada pencapaian yang telah diraih pada tahun-tahun sebelumnya sebagai tolok ukur.
PKS ; Bapak M. Abduh Afrian Marpaung, SKM menyampaikan dukungan Fraksi PKS terhadap pembahasan serius KUA-PPAS 2025 dalam setiap komisi yang ada.
NasDem ; Fraksi NasDem menggarisbawahi pentingnya alokasi dana yang tepat sasaran dan mendorong OPD untuk lebih serius dalam menggali sumber pendapatan daerah baru. Mereka juga menekankan pentingnya penggunaan anggaran yang bermanfaat bagi masyarakat.
PPP ; Disampaikan oleh Bapak Heri Suhandani, SE., SH, Fraksi PPP menyoroti pentingnya penyelesaian cicilan utang dan mendorong peningkatan IPM serta kepatuhan SKPD dalam melaksanakan program sesuai deadline.
PBB ; Bapak Sarianto Damanik, SE menyampaikan permintaan Fraksi PBB agar hak-hak PNS/ASN dan honorer segera direalisasikan untuk meningkatkan semangat kerja dan kinerja pemerintah.
NKB ; Bapak Mukhlis, BN menyampaikan apresiasi Fraksi Nurani Karya Bangsa terhadap penyampaian Nota KUA-PPAS dan menekankan pentingnya transparansi dalam penyusunan dan pembahasan anggaran, serta mendorong prioritas pada pembangunan infrastruktur dan peningkatan kualitas SDM.
Demikian pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Nota KUA-PPAS R.APBD TA 2025 dalam Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Batu Bara.
(wellas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar