Sat Samapta Polres Batu Bara Laksanakan Cooling System untuk Ciptakan Rasa Aman dan Sampaikan Pesan Kamtibmas
BATU BARA - Perisainusantara.com
Kasat Samapta Polres Batu Bara AKP Juni Hendrianto, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan cooling system dilaksanakan di sekitar Jalinsum Sei Balai pada Senin petang (08 Juli 2024) pukul 16.00 WIB.
Petugas yang melaksanakan kegiatan ini adalah Bripka Fadly dan Bripda Anju. Mereka memberikan himbauan serta menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat, mengingatkan agar tidak mudah percaya pada isu-isu yang beredar tanpa kepastian yang sah dan selalu waspada dalam setiap situasi.
Petugas juga menghimbau masyarakat agar segera melaporkan ke Polres Batu Bara melalui Call Center 110 jika mengalami intimidasi dari premanisme atau pungli.
Selain itu, kegiatan cooling system ini juga bertujuan untuk mengingatkan masyarakat agar tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks terkait Pilkada di Kabupaten Batu Bara dan bersama-sama menjaga agar Pilkada berlangsung aman dan damai.
Pelaksanaan kegiatan cooling system berjalan dengan aman, kondusif, dan lancar, ujar Kasat Samapta Polres Batu Bara, AKP Juni Hendrianto, S.H., M.H.
(wellas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar