-->

Pj Bupati Batu Bara Resmi Buka Konferensi PWI di Tanjung Gading

Pj Bupati Batu Bara Resmi Buka Konferensi PWI di Tanjung Gading




BATUBARA – Perisainusantara.com 

Penjabat (Pj) Bupati Batu Bara, Heri Wahyudi, secara resmi membuka Konferensi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Batu Bara pada Senin (2/9/24). 

Acara ini berlangsung di Wisma Pertemuan kawasan PT Inalum, Tanjung Gading, Kabupaten Batu Bara, Sumatra Utara.

Konferensi ini turut dihadiri oleh Ketua PWI Sumut H. Farianda Putra Sinik, S.E., Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, S.H., S.I.K., serta sejumlah tokoh penting lainnya seperti Kadisdik, Kepala PUPR, pengurus PWI dari berbagai Daerah, dan perwakilan dari berbagai organisasi masyarakat dan pemuda.

Acara pembukaan dimulai dengan tarian penyambutan adat Melayu, diikuti dengan pemberian santunan kepada anak yatim, serta laporan dari Ketua Panitia, Ahmad Dwi Sakti Hidayat, S.E. 

Dalam sambutannya, Dwi mengucapkan selamat datang kepada semua tamu undangan, termasuk Ketua PWI Sumut, Pj Bupati, dan Kapolres. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada PT Inalum dan para donatur lainnya yang telah mendukung terselenggaranya konferensi ini.

Kapolres Batu Bara, AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, dalam sambutannya meminta agar para jurnalis yang tergabung dalam PWI dapat membantu menjaga situasi yang kondusif menjelang Pilkada. 

"Kami berharap rekan-rekan PWI dapat terus menjalin kemitraan yang baik dengan kami dan Forkopimda untuk menciptakan suasana yang aman dan kondusif," ujarnya.

Sementara itu, Ketua PWI Sumut, H. Farianda Putra Sinik, mengingatkan kepada jajaran PWI Batu Bara agar memberikan kesempatan kepada ketua terpilih untuk menjalankan tugasnya selama tiga tahun. 

Ia menegaskan bahwa pergantian ketua sebaiknya dilakukan setelah masa jabatan selesai, kecuali jika ada alasan yang sangat mendesak.

"Kami ingin memastikan bahwa kepemimpinan berjalan dengan baik. Jika ketua atau pengurus tidak memenuhi harapan, jangan dipilih lagi setelah masa jabatannya selesai," tegas Farianda.

Ke depan, PWI Sumut memiliki sejumlah agenda penting, termasuk penyelenggaraan Sekolah Jurnalis dan Uji Kompetensi Wartawan (UKW), yang menjadi prioritas utama dalam meningkatkan kualitas jurnalisme di Sumatra Utara, tutupnya.

(wellas)


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Artikel

Label

Budaya (16) ekonomi (3) Kesehatan (13) Organisasi (243) Pemerintahan (111) Pendidikan (147) politik (140) Polri/TNI (6) sosial (107) Sumatera Utara (29)

Arsip Blog

SELAMAT HARI GURU


 


 


Strategi Inalum Perluas Pangsa Pasar Aluminium Global

 


Mengenal Tiga Jenis Produk Aluminium dari INALUM

 


Tentang Inalum