Kapolres Batu Bara Pastikan Distribusi Logistik Pilkada 2024 Aman dan Lancar
BATU BARA - Perisainusantara.com
Kapolres Batu Bara Pastikan Pendistribusian logistik Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Batu Bara Aman dan Lancar. Minggu (24/11/2024).
Acara pelepasan logistik ini digelar di Gudang KPU Batu Bara, Jalan Lintas Sumatera, Desa Sumber Padi, Kecamatan Lima Puluh, dan dihadiri oleh sejumlah pejabat penting daerah.
Acara dimulai pukul 14.00 WIB dengan rangkaian kegiatan, antara lain sambutan dari Ketua KPU Batu Bara, Pj. Bupati Batu Bara, dan Kapolres Batu Bara.
Dalam sambutannya, Kapolres AKBP Taufiq Hidayat Thayeb menegaskan komitmennya untuk memastikan pendistribusian logistik Pilkada berjalan aman dan terkendali hingga ke tingkat kecamatan.
"Distribusi logistik, termasuk kotak suara untuk pemilihan Gubernur dan Bupati, serta bilik suara, akan dikawal ketat oleh personel Polres Batu Bara.
Kami memastikan semua logistik tiba tepat waktu dan dalam kondisi baik di setiap PPK," ujarnya.
Setelah seremoni, pelepasan pendistribusian dilakukan secara simbolis oleh Ketua KPU Batu Bara. Logistik tersebut kemudian didistribusikan ke seluruh Kantor PPK di wilayah Kabupaten Batu Bara dengan pengawalan ketat oleh aparat kepolisian.
Adapun logistik yang didistribusikan meliputi kotak suara untuk pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Sumatera Utara, kotak suara untuk pemilihan Bupati dan wakil Bupati Batu Bara, serta bilik suara.
Pengamanan dilakukan oleh personel Polres Batu Bara di setiap titik pendistribusian untuk memastikan keamanan proses ini.
Kegiatan ceremonial selesai pada pukul 15.30 WIB, dengan laporan situasi aman dan kondusif.
Kapolres Batu Bara mengapresiasi seluruh pihak yang terlibat dalam memastikan kelancaran proses ini dan menegaskan pentingnya koordinasi berkelanjutan hingga hari pemungutan suara.
Dalam kegiatan ini, hadir Penjabat Bupati Batu Bara, H. Heri Wahyudi Marpaung, Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, Ketua KPU Batu Bara Ewin, Ketua Bawaslu Batu Bara M. Amin Lubis, serta jajaran terkait lainnya, termasuk perwakilan dari Kesbangpol, personel keamanan TPS, dan Posbinda Batu Bara.
(wellas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar