Polsek Medang Deras Intensifkan Patroli Malam untuk Cegah Kejahatan dan Gangguan Kamtibmas
BATU BARA - Perisainusantara.com
Personil Polsek Medang Deras melaksanakan patroli malam dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya. Minggu malam (05/01/25) pukul 22.00 WIB.
Kapolsek Medang Deras AKP Abdi Tansar, S H. M.H menjelaskan Patroli ini dipimpin langsung oleh Ka Team Opsnal, Aiptu Rivai, dengan melibatkan sejumlah personel, termasuk Aipda Erdi, Bripka Agus Mahendra, Bripka Eko, dan anggota Polsek Medang Deras lainnya.
Patroli ini menggunakan kendaraan roda empat dan difokuskan untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan, seperti aksi kejahatan, aktivitas geng motor, begal, tawuran antar remaja, hingga premanisme.
Dijelaskan AKP Abdi Tansar, Petugas mengunjungi sejumlah lokasi strategis, di antaranya: Kawasan Multimas, Desa Lalang, Kecamatan Medang Deras , Area Dombamas, Desa Lalang, Kecamatan Medang Deras , Jalan akses utama Kecamatan Medang Deras. Dsn tempat-tempat keramaian lainnya di wilayah hukum Polsek Medang Deras.
Dalam kegiatan ini, personel juga memberikan himbauan kepada masyarakat secara humanis. Warga diingatkan untuk selalu meningkatkan kewaspadaan, seperti mengunci ganda kendaraan saat diparkir, serta diajak bersama-sama menjaga keamanan lingkungan.
Kegiatan berlangsung dengan lancar, dan situasi kamtibmas terpantau aman dan kondusif hingga patroli selesai. Apresiasi buat semua personilnya atas dedikasi dalam menjalankan tugas patroli malam.
Ia juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus mendukung upaya kepolisian dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, pungkasnya Kapolsek Medang Deras, AKP Abdi Tansar, S.H., M.H. mengakhiri.
(wellas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar