Kapolres Batu Bara Kunjungi Masjid Nur’Hidayah, Sapa Ramadhan dan Ringankan Beban Warga Kurang Mampu
Batu Bara – Perisainusantara.com
Dalam rangka mempererat silaturahmi dan berbagi kebahagiaan di bulan suci, Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb beserta Tim Sapa Ramadhan mengunjungi Masjid Nur’Hidayah di Desa Mangkai Lama, Selasa (11/3/2025).
Kehadiran Kapolres bersama jajaran disambut hangat oleh masyarakat setempat, termasuk Kepala Desa Sardalisyah Purba yang mengapresiasi kepedulian Polres Batu Bara terhadap warga.
Kegiatan ini diawali dengan berbuka puasa bersama anak yatim dan kaum dhuafa, dilanjutkan dengan pelaksanaan salat tarawih berjamaah. Sebagai wujud kepedulian sosial, Tim Sapa Ramadhan juga menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu, yang diharapkan dapat meringankan beban mereka selama menjalani ibadah puasa.
Kapolres AKBP Taufiq Hidayat Thayeb menegaskan bahwa selama bulan Ramadhan, Polres Batu Bara aktif melaksanakan program Tarawih Keliling di berbagai desa.
Kunjungan di Masjid Nur’Hidayah ini menjadi bagian dari komitmen kepolisian untuk terus mendekatkan diri dengan masyarakat serta memastikan suasana Ramadhan berlangsung aman dan nyaman.
“Kami telah melaksanakan tarawih keliling di 10 lokasi berbeda, dan kegiatan ini akan terus berlanjut hingga akhir bulan Ramadhan. Semoga bisa menjadi motivasi bagi masyarakat untuk semakin giat beribadah,” ujar Kapolres.
Selain itu, ia juga mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan selama bulan suci.
“Mari kita bergandengan tangan untuk menciptakan suasana yang kondusif di wilayah Batu Bara, sehingga semua umat Muslim dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan khusyuk,” pungkasnya Kapolres Batu Bara AKBP Taufiq Hidayat Thayeb.
Dengan adanya kegiatan ini, masyarakat Desa Mangkai Lama merasa diperhatikan dan semakin yakin bahwa Polres Batu Bara selalu hadir untuk melayani dan melindungi mereka, tidak hanya dalam tugas keamanan tetapi juga dalam kepedulian sosial.
(wellas)